Site icon Media Investigasi Care

Acara Pelatihan Fardhu Kifayah di SMPN 1 Dihadiri Wakil Walikota Tanjung Balai

Bagikan :

MEDIAINVESTIGASICare.id – Independen Dan Farmasi Kesehatan | Sumut// Agama.

 

Tanjung Balai_Wakil Walikota Tanjung Balai Muhammad Fadly Abdina, membuka secara resmi Pelatihan Fardhu Kifayah bagi Siswa Siswi SMP Negeri 1 Kota Tanjung Balai yang dilaksanakan di Aula SMPN 1, Jalan Jenderal Sudirman, Senin (19/1/2026).

Dalam sambutannya Wakil Walikota Muhammad Fadly, mengatakan atas nama Pemerintah Kota Tanjung Balai mengapresiasi kegiatan ini karena kegiatan ini adalah program keagamaan yaitu Visi Misi Pemerintah yang Ketiga yaitu Agamais. Ia juga mengatakan terimakasih atas terselenggaranya pelatihan tersebut dengan harapan, bagi para siswa siswi yang mengikuti kegiatan, langkah dan niat baiknya dicatat Allah sebagai amal Ibadah.

“Buat Adik adik semua adalah orang orang terpilih yang telah diikutsertakan untuk Pelatihan Fardu Kifayah ini karena ini adalah kegiatan yang sangat baik untuk keluarga dan masyarakat nantinya”, ujarnya.

Lanjut Wakil Walikota, Kita harus senantiasa melaksanakan kegiatan yang bermanfaat bagi orang lain dan keluarga apalagi kegiatan ini sangat baik sekali. Salah satu kebanggaan orang tua bukan hanya sukses prestasi bagi anaknya akan tetapi jika orang tua atau keluarga yang meninggal kita sebagai anak bisa melaksanakan Fardhu Kifayah atau bisa mensholatkan.

Wakil Walikota juga mengatakan banyak rangkaian proses untuk kita menjalani kehidupan, apalagi kegiatan ini adalah hal yang terbaik dan positif bisa menjadi Bilal mayit untuk keluarga dan masyarakat.

Muhammad Fadly, juga mengingatkan bagi adik adik sekalian, kalian adalah generasi penerus. Kalian nantinya ada yang akan menjadi Walikota, Wakil Walikota, Dokter, Polisi dan lainnya, maka Adik-adik sekalian, persiapkanlah diri kalian agar semua harapan dan cita-cita dapat terwujud.

Mudah mudahan dengan kehadiran kami disini bisa menambah semangat buat adik-adik kami disini dan mari sama sama kita menjaga nama baik Kota Tanjung Balai yang kita cintai ini, harap Muhammad Fadly.

Bantulah kami Pemerintah Kota Tanjung Balai marilah bersama sama kita mewujudkan Kota Tanjung Balai menjadi yang lebih baik kedepannya, tutup Muhammad Fadly mengakhiri sambutannya.

Sebelumnya, Kepala Sekolah SMPN 1 Tanjung Balai Sri Gunawan Tarigan, menyampaikan atas nama SMP N 1 Tanjung Balai, saya mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada bapak Wakil Walikota beserta rombongan.

Kami mohon maaf pada saat pembukaan yang di Dinas Pendidikan saya tidak bisa hadir karena ada acara MOQ bagian dari kegiatan MBG saat itu, jelasnya.

Sri Gunawan, juga mengucapkan terima kasih kepada Permusi Tanjung Balai yang telah menunjuk sekolah kami sebagai tempat pembelajaran ini karena kita di Tanjung Balai sudah kekurangan Bilal mayit karena ilmu ini susah mendapatkannya dan sangat langka.

Saya memohon maaf juga karena siswa ini saya tambah karena Pelatihan Fardhu Kifayah ini sangat baik untuk Keluarga dan masyarakat kota Tanjung Balai, tuturnya.

Sementara itu, Ketua Parmusi Tanjung Balai Aminullah B.Aly Harahap, menyampaikan kami dari PD Permusi mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota karena sudah memberikan wadah untuk Pelatihan Fardhu Kifayah dan kepada panitia yang telah mensukseskan pelatihan ini.

Alhamdulillah kita tawarkan program ini kepada Pemerintah Kota sesuai dengan visi misi Walikota dan Wakil Walikota Tanjung Kalai seperti gayung bersambut menerima dan kita laksanakan kegiatan ini, sebutnya.

Akhirnya, kami ucapkan terimakasih juga kepada semua pihak yang telah bekerjasama dengan kami untuk menjadikan pelatihan ini bisa berguna kepada generasi kita, ujar Aminullah.

Acara tersebut turut dihadiri Kabag Kesra, Abu Said Lubis, guru pembina OSIS SMPN 1 dan Para Siswa Siswi.

 

 

 

ES (A2M1)


Bagikan :
Exit mobile version