MEDIAINVESTIGASICare.id – Independen Dan Farmasi Kesehatan | Deli Serdang// Kesehatan.
Dalam rangka percepatan implementasi Program Universal Health Coverage (UHC) Prioritas, sebagai upaya program jaminan kesehatan yang memastikan seluruh warga di Kabupaten Deli Serdang memiliki akses mudah dan gratis ke layanan kesehatan bermutu hanya dengan menunjukkan KTP. Untuk itu perlu langkah-langkah pencapaian cakupan peserta JKN, dengan fokus pada perlindungan bagi kelompok rentan seperti miskin, lansia, ibu hamil dan bayi baru lahir, sehingga hambatan biaya dan administrasi teratasi.
Maka Pemkab Deli Serdang menghimbau masyarakat agar memeriksa keaktifan peserta BPJS, agar kelompok masyarakat tergolong ekonomi mampu untuk mengaktifkannya secara mandiri, sedangkan untuk kelompok masyarakat ekonomi kurang mampu agar mendaftar dan mengaktifkannya dengan bantuan anggaran Pemerintah melalui Dinas Sosial.
Selain itu juga Pemkab Deli Serdang membentuk Tim Pengawasan Kafe, Rumah Makan dan Restoran terdiri dari Dinas PMPTSP, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Ketenagakerjaan, Dinas Pariwisata, Dinas Perindag, Dinas Lingkungan Hidup dan Satpol PP untuk melakukan pengawasan kepesertaan BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan bagi Karyawan Kafe, Rumah Makan dan Restoran di Kecamatan Percut Sei Tuan, Lubuk Pakam, Tanjung Morawa, Patumbak, Deli Tua, Labuhan Deli, Batang Kuis, Hamparan Perak, Pancur Batu, Beringin dan Sunggal.

Ayo dukung percepatan implementasi UHC Prioritas di Kabupaten Deli Serdang.
Sementara itu Gubernur Sumut Bobby Nasution, secara terbuka menegur keras Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dan Pemerintah Kota Binjai yang belum maksimal melaksanakan Program UHC Prioritas Sumatera Utara pada Rakor yang diikuti seluruh Pimpinan OPD 33 Kabupaten/ Kota se Sumatera Utara secara langsung dan zoom meeting, 15/01/2025, https://www.facebook.com/share/v/1KT8vhzBP8/
LS & Tim










